Minggu, 07 Desember 2014

rumah kebun, finishing


Masing-masing kita punya penanda sendiri-sendiri untuk mengingat segala hal yang telah lewat.menghadirkan emosi yang berganti-ganti. Mulai dari music, bau, benda, apapun yang bisa menghadirkan suasana diwaktu tertentu jika semua komposisinya datang secara tepat.

Misalnya jika lagu my ship isn’t  pretty-kings of convenience mengalun.maka Ingatan saya akan berkejaran pada musim hujan di rumah pria bermata lebam dengan tawa menggelegar dan tatapan kesalnya mendapatiku lancang mendobrak pintu kamarnya hingga rusak.

society_eddie vedder, saya teringat pada sebuah malam, dimana ada pria bermata purnama yang bercerita panjang lebar dan hanya sesekali ku tanggapi dengan jawaban iya atau tidak atau malah hanya tawa pun sedikit senyum ketika dia bertanya, dan saya berani menyerahkan seluruh hatiku malam itu juga. Itulah kali pertama saya menonton film in to the wild.

Bob Dylan_blowing in the wind. Rumah kebun di atas bukit dengan orang-orang yang menyenangkan dan selalu membuat rindu.

“Kadang-kadang kita harus mencoba memakai kostum yang lain dari biasanya, mungkin kau kenakan dress hitam dan saya kenakan jas hitam, lalu kita kesini lagi menyaksikan bulan sambil bercerita tentang apa saja”  ucap pria bermata purnama suatu malam, entah malam keberapa kami kembali ke atas balkon dan berpura-pura sedang di atas bukit. Berbaring memandangi langit hingga ketiduran, lalu dingin memaksa kami pindah ke ruang tertutup. Sampai sekarang, saya selalu punya cara untuk kembali kemasa itu lewat bau tanah basah atau aroma dinding lembab

Saya lupa ini hari keberapa setelah kami memutuskan untuk mendirikan rumah kebun di halaman belakang rumah mungil ini. Saya tak ingin mengingat-ngingat, terlebih karena ingatan sudah begitu sesak dengan rentetan kejadian yang semakin  Menegaskan bahwa Negara adalah musuh.  yang saya tau, postingan ini telat hadir..Rumah kebun di belakang rumah baru saja selesai. Sepanjang kami membuatnya, sepanjang itu pula kabar menyedihkan datang berentetan. Rumah kebun sebagai penanda.yeah, I know it

0 komentar:

Posting Komentar